Friday 18 November 2011

Kenapa Anak Sekarang Gak Mikirin Masa Depan Yaa..

Beberapa faktor yang menjadikan anak muda zaman ini tidak produktif dan cenderung terbawa oleh keindahan zaman modern :

1. Tidak ada tanggung jawab pribadi untuk mendapat ilmu pengetahuan.

Seharusnya mereka lebih memahami eksistensi mereka, bahwa kehidupan ini tidak hanya sekarang, masih ada hari esok. Dan salah satu solusinya adalah tanggung jawab untuk senantiasa selalu mengisi diri ini dengan ilmu, belajar tumbuhkan minat baca, merupakan  kemaksiatan ketika seorang penuntut ilmu tidak belajar. Bagaimana mereka menjadi pilar-pilar perubahan di masa depan sementara diri mereka kosong tidak berilmu.


2.  Tidak bisa memilih mana yang lebih penting dalam menentukan prioritas kebutuhan yang akan berakibat fatal dalam kehidupannya. Prioritas  utama penuntut ilmu adalah belajar, menghadiri kuliah, seminar, dan pengkajian  ilmu yang lain. Bukan berasyik masyuk dengan tontonan sepak bola, ngobrol ngalor ngidul dan bersenang senang. Karena prioritas kita disini adalah menimba ilmu sebanyak-banyaknya dan bukan menonton bola atau ngobrol begadang sebanyak banyaknya. Bukankah  begitu ,,,?


3. Miskin akan panutan yang menjadi suri tauladan juga lingkungan yang tidak bersahabat. Memiliki seseorang yang layak dijadikan panutan, maka dia akan mengikuti gaya dari panutannya tadi. Tapi anehnya anak muda sekarang lebih mengidolakan para   tokoh-tokoh band terkenal sehingga cara berpakaian dan gaya rambutnya di cocok-cocokan dengan idolanya.  Ketika ditanya apa alasannya ..jawabnya anak funk. Kalau tidak mengikuti  katanya termasuk anak ketinggalan zaman.


Subhanallah meski pribadi mereka punya nilai kebaikan tapi disana ditempat lain ada yang lebih pantas. Di samping itu, kondisi lingkungan juga berpengaruh besar..Ketika kita dikelilingi oleh pecinta ilmu maka insya Allah seluruh kegiatan kita akan berorientasi pada pengembangan skil belajar kita, adanya minat baca dan keingin- tahuan yang tinggi.

Namun ketika kita berada di komunitas yang lebih mementingkan hura-hura, asal hidup senang maka tidak ada ujung dari cerita kita selain kerugian dan penyesalan, penyesalan itu memang datangnya setelah kejadian yang tidak diharapkan..tapi nasi sudah jadi bubur..!!!.



Kesimpulannya kita kembali ke niat awal kita..yaitu KITA INI MAU JADI APA ??..BELAJAR,,,!!! berani katakan “YA” untuk belajar..Berani katakan "TIDAK" untuk bermain dan hal-hal yang membuang-buang waktu..Begitu besar harapan dan amanah yang dipikulkan di pundak KALIAN..Pastikan air mata KALIAN  nantinya tidak akan sia-sia!!!..BERSEMANGATLAH MENGEJAR MASA DEPAN YANG LEBIH BAIK UNTUK NEGARA,BANGSA DAN KELUARGAMU......!!!

Teriring Salam buat Adik Adikku yang masih dalam menjalani MASA BELAJAR...kalian lebih beruntung karena orangtua kalian masih sanggup menyekolahkan dan kuliah dengan tenang...



ey/210111/19;02

0 komentar:

Post a Comment